NUSOLO- Memperingati Hari Raya Idul Adha 1443H yang jatuh pada tangal 10 Juli 2022, seperti biasanya Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Surakarta korbankan kambing dan sapi untuk warga NU di Kota Solo.

‘ Sebanyak lima ekor sapi bantuan dari Pemkot Solo, Polresta Surakarta dan pengusaha di salurkan ke lima MWC NU se Kota Surakarta ‘ Jelas Sekretaris PCNU Kota Surakarta, H. Ahmad Faruq, M.Hi.

Ketua NU Solo, H. M. Mashuri, S.E, M.Si dalam keteranganya menyampaikan ucapan terima kasih kepada lembaga pemerintah, kepolisian dan swasta yang telah menyumbangkan hewan kurban ke PCNU Kota Surakarta.

Selanjutnya hewan kurban tersebut akan di sembelih pada saat hari raya idul adha dan dagingnya di bagi bagikan kepada masyarakat di tiap MWC NU di Kecamatan.

‘ Meski belum bisa dibagikan secara merata, namun paling tidak apa yang sudah kita lakukan dapat memberikan manfaat bagi umat ‘ Jelas Ketua PCNU Solo

Idul Adha mengajarkan kepada kita untuk semakin taqwa kepada Allah SWT, melalui keihklasan dalam berkurban./ NUSolo